You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Warga Lansia Srengseng Minta Peningkatan Layanan Kesehatan Posbindu
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Layanan Kesehatan Posbindu di Srengseng Diminati Warga

Pelayanan kesehatan yang dilaksanakan Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) di Jalan Buni RT 08/07, Kelurahan Srengseng, Jakarta Barat, diminati warga terutama mereka yang sudah lanjut usia (lansia). 

Saya datang rutin untuk memeriksakan tekanan darah, maklum usia sudah tua jadi harus rajin periksa kesehatan,

Sumarni, Bendahara Posbindu Buni menjelaskan, layanan pemeriksaan kesehatan untuk penyakit tidak menular (PTM) yang digelar di Pos RW 07 Srengseng ini sudah berlangsung sejak 2011 lalu. 

39 RW di Kecamatan Koja Sudah Terlayani Program KPLDH

"Rata-rata sekitar 40 warga memeriksakan kesehatan setiap dua pekan sekali. Pemeriksaan kesehatan yang tersedia di antaranya pemeriksaan gula, tekanan darah, kolesterol dan asam urat," ujarnya,  Senin (11/3). 

Ia menambahkan, pelayanan kesehatan di Posbindu tidak memberikan obat bagi warga yang dari hasil pemeriksaan dinyatakan kurang sehat. 

"Biasanya tim medis yang bertugas di Posbindu memberikan rujukan ke puskesmas kecamatan untuk mendapat pemeriksaan lebih lanjut dan obat - obatan," jelasnya. 

Yati (53), warga RT 03/07 Kelurahan Srengseng yang ditemui beritajakarta.id mengaku, rutin memeriksakan kesehatan saat digelar Posbindu di pos RW pada pekan pertama dan kedua setiap bulan.

"Saya datang rutin untuk memeriksakan tekanan darah, maklum usia sudah tua jadi harus rajin periksa kesehatan," kata nenek tiga cucu ini. 

Dia mengaku,  senang dengan adanya layanan pemeriksaan kesehatan di Posbindu dan berharap  layanan bisa lebih ditingkatkan lagi. 

"Kami yang sudah lansia ini kalau bisa mendapatkan pelayanan kesehatan dan obat di posbindu tanpa perlu datang ke puskesmas," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4266 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1820 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1614 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1604 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1569 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik